Penggunaan skincare saat ini menjadi salah satu kebutuhan orang-orang, baik pria maupun wanita. Macam-macam skincare tersedia di pasaran dan bisa dibeli dengan mudah. Salah satu skincare yang saat ini menjadi primadona adalah skincare korea. Tak hanya produknya yang menjadi favorit para beauty enthusiast, melainkan juga urutan skincare yang sering dikenal dengan nama 10 Steps Skin Care Routine


Penggunaan 10 langkah skincare ala korea ini disukai oleh banyak orang karena dapat membuat kulit semakin glowing. Selain itu perawatan wajah dengan banyak step atau layering skincare ini mampu menghidrasi kulit secara utuh sehingga wajah menjadi cerah dan bersinar. Seperti apa urutan skincare ala Korea Selatan ini? Berikut 10 step skincare korea yang dapat dicoba di rumah. 

First Cleanser

Urutan skincare pertama dari skincare Korea adalah penggunaan face cleanser, utamanya yang berbasis minyak atau cleansing oil dan cleansing balm. Penggunaan first cleanser ini bertujuan agar wajah benar-benar bersih dari make up dan residu produk wajah yang digunakan sebelum mencuci muka dengan facial wash. Selain menggunakan cleansing oil dan cleansing balm, anda juga dapat menggunakan micellar water, cleansing cream, dan cleansing gel. 

Second Cleanser/Facial Wash

Setelah menggunakan first cleanser maka step selanjutnya adalah untuk menggunakan second cleanser atau facial wash. Tujuan membagi step skincare menjadi dua adalah agar proses membersihkan wajah dapat dilakukan dengan selembut mungkin. Biasanya dalam 10 step skincare Korea, pembersih wajah yang digunakan adalah pembersih berbahan dasar air yang ringan dan juga melembabkan. 

Exfoliation

Eksfoliasi wajah adalah salah satu kunci penting dalam menjaga kesehatan kulit. Eksfoliasi dilakukan untuk mengangkat sel kulit mati dengan eksfoliator fisik seperti scrub atau eksfoliator kimia seperti AHA, BHA, dan Retinol. Eksfoliasi tak perlu dilakukan setiap hari, cukup 2 kali dalam seminggu agar kulit mati terangkat dan tetap bersih. 


Toner


Toner merupakan produk yang dapat menyeimbangkan PH dalam kulit. Dengan Ph kulit yang seimbang, kulit menjadi siap untuk menerima urutan skincare selanjutnya. Biasanya toner berbentuk cair dan dapat digunakan langsung di wajah atau menggunakan aplikator seperti kapas. 

Serum

Serum merupakan produk yang memiliki konsentrasi kandungan aktif tinggi sehingga dapat langsung merawat kulit. Dengan tekstur yang ringan dan mudah menyerap, penggunaannya cukup 1-3 tetes dan langsung diaplikasikan ke seluruh wajah. Penggunaan serum juga dapat disesuaikan dengan kebutuhan kulit karena banyaknya variasi serum dan bahan aktif yang ada di pasaran.

Essence

Untuk membantu melembabkan kulit maka urutan skincare selanjutnya adalah penggunaan essence. Essence memiliki konsentrasi yang lebih ringan ketimbang serum namun biasanya essence memiliki fungsi melembabkan yang membuat kulit menjadi lebih bercahaya. 

Sheet Mask

Setelah menggunakan essence, maka step selanjutnya adalah menggunakan sheet mask atau masker lembaran. Masker lembaran merupakan salah satu langkah skincare routine di Korea, dan biasanya digunakan selama 15-20 menit baik di pagi hari maupun di malam hari. 

Eye Cream

Setelah menggunakan sheet mask dan sebelum menggunakan moisturizer biasanya para wanita Korea akan menggunakan eye cream. Eye cream dipercaya dapat membuat mata bebas dari lingkaran hitam serta membuat kulit di bagian mata lebih lembab, tidak berkerut, dan lebih cerah. 

Moisturizer

Selain menggunakan eye cream, urutan skincare selanjutnya adalah menggunakan moisturizer untuk menjaga kelembaban kulit. Moisturizer atau pelembab umumnya berbentuk krim yang dapat diaplikasikan dari bagian wajah hingga kulit leher. Menggunakan pelembab akan menjaga tingkat hidrasi pada kulit dan membuat kulit glowing. 

Sunscreen/Sleeping Mask

Urutan skincare terakhir adalah dengan menggunakan sunscreen pada pagi hari atau sleeping mask di malam hari. Sunscreen dapat melindungi wajah dari bahaya sinar UV sehingga kulit bebas dari flek, jerawat, dan bintik hitam serta tanda-tanda penuaan dini, sedangkan sleeping mask sendiri dapat mengunci kelembaban kulit saat tidur sehingga melindungi kulit dari keringnya udara. 


Demikianlah 10 urutan skincare ala Korea Selatan yang bisa dicoba di rumah. Tentunya langkah-langkah ini dapat disesuaikan dengan kebutuhan kulit masing-masing. Selamat mencoba!

February 16, 2022 — Erwin Petas